Breaking News
light_mode
Beranda » KALBAR » Pembukaan KKN Poltekkes Pontianak Di Hadiri Bupati Sambas

Pembukaan KKN Poltekkes Pontianak Di Hadiri Bupati Sambas

  • account_circle Admin Seputar Kalbar
  • calendar_month Jumat, 19 Mei 2023
  • visibility 179
  • comment 0 komentar

Seputar Kalbar – Bupati Sambas H. Satono secara resmi membuka KKN Tematik Poltekkes Kemenkes Pontianak dan Senam Germas di Halaman Kantor Camat Kecamatan Tekarang, Jumat (19/05/2023).

Mengangkat tema “Dengan Kebersamaan, Keluarga Sehat Masyarakat Kuat”, pembukaan KKN tersebut ditandai dengan pelepasan balon oleh Bupati Satono yang dilanjutkan dengan pemakian Almamater kepada peserta KKN.

Acara Pembukaan KKN di buka dengan Senam Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), Senam Germas dimeriahkan bersama 1000 masyarakat Kecamatan Tekarang Kabupaten Sambas. Dilanjutkan pemeriksaan kesehatan gratis bekerjasama dengan pihak puskesmas serta pembagian door prize di Halaman Kantor Camat Tekarang.

Bupati Sambas H Satono mengucapkan terima kasih kepada Kepala Direktur Poltekkes Pontianak telah memilih Kecamatan Tekarang menjadi salah satu tempat untuk mahasiswa KKN.

“Saya haturkan terima kasih kepada Direktur Poltekkes Kemenkes Pontianak yang telah memilih Kecamatan Tekarang untuk menjadi tempat KKN mahasiswa kesehatan,” ucapnya.

Satono mengatakan pada pelaksanaan kegiatan KKN nantinya diharapkan mahasiswa mampu mengatasi masalah kesehatan di Tekarang.

“Saat ini masalah kesehatan menjadi salah satu hal penting, stunting menjadi perioritas utama di bidang kesehatan, hadirnya mahasiswa KKN Poltekkes Kemenkes Pontianak di Kecamatan Tekarang tentu dapat membawa dampak positif,” katanya.

Direktur Poltekkes Kemenkes Pontianak Dr Kelana K Dharma mengatakan, KKN Tematik 2023 tersebut laksanakan di 7 kabupaten/kota se Kalimantan Barat.

“Salahsatunya di Kabupaten Sambas, dan Sambas menjadi pusat pembukaan KKN Tematik Poltekkes Kemenkes 2023 yang akan berlangsung 15 Mei hingga 31 Mei 2023,” katanya.

Kelana menjelaskan bahwa KKN tersebut tempatkan pada daerah binaan Poltekkes Kemenkes dengan prioritas 5 masalah kesehatan di daerah tersebut.

“Pertama masalah stunting, angka kematian ibu dan balita tinggi, TB Paru, penyakit tidak menular, dan penyakit menular,” jelasnya.

Ia mengatakan, mahasiswa yang KKN Tematik 2023 ini dari berbagai profesi, yaitu kesehatan lingkungan, gizi, kesehatan gigi, perawat, bidan dan teknologi laboratorium medis.

“Mereka akan berkolaborasi dan berkoordinasi mengatasi masalah kesehatan di daerah mana mereka tempatkan pada pelaksanaan KKN Tematik 2023,” tutupnya. (***)

  • Penulis: Admin Seputar Kalbar

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Sambas Sampaikan Nota Keuangan Penjelasan APBD 2024

    Bupati Sambas Sampaikan Nota Keuangan Penjelasan APBD 2024

    • calendar_month Senin, 16 Okt 2023
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 214
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar (Sambas) – Sesuai dengan amanat peraturan dan perundang-undangan, Bupati Sambas menyampaikan Nota Keuangan dan Penjelasan Atas Rancangan Peraturan Daerah Tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2024. Raperda dimaksud disampaikan Bupati Sambas kepada DPRD Kabupaten Sambas, Senin (16/10) diruang sidang utama DPRD Kabupaten Sambas. Penyerahan Raperda disampaikan Bupati kepada Pimpinan DPRD Kabupaten […]

  • Polsek Jawai Tangkap Maling Pembobol Rumah, Ternyata Pelaku Saudara Kandungnya Sendiri

    Polsek Jawai Tangkap Maling Pembobol Rumah, Ternyata Pelaku Saudara Kandungnya Sendiri

    • calendar_month Senin, 22 Jan 2024
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 221
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Unit Reskrim Polsek Jawai berhasil menangkap seorang pria berinisial JK (35), lantaran melakukan tindak pidana pencurian di sebuah rumah, Dusun Sentebang Selatan, Desa Sentebang, Kecamatan Jawai, Kabupaten Sambas. Ternyata pelaku pencurian tersebut diketahui saudara kandung korban sendiri. Kapolsek Jawai, Iptu Agus Ganjar membenarkan adanya penangkapan seorang pelaku pencurian dirumah saudara mandinya sendiri. […]

  • Kasus Pencurian Ratusan Tabung LPG 3 Kg di Sambas, 1 Penadah Ditangkap Polisi

    Kasus Pencurian Ratusan Tabung LPG 3 Kg di Sambas, 1 Penadah Ditangkap Polisi

    • calendar_month Minggu, 8 Sep 2024
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 173
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Satreskrim Polres Sambas berhasil meringkus seorang penadah gas LPG 3 kg. Penadah tersebut berinisial DR (38) itu ditangkap di rumahnya di Desa Sungai Wie, Kecamatan Singkawang Tengah, Kota Singkawang. Penangkapan DR ini dilakukan berkat pengembangan kasus yang dilakukan oleh Satreskrim Polres Sambas. Diketahui sebelumnya Satreskrim Polres Sambas berhasil menangkap 6 pelaku pencurian […]

  • Ribuan Warga Kalbar Ikuti Jalan Sehat PMII

    Ribuan Warga Kalbar Ikuti Jalan Sehat PMII

    • calendar_month Minggu, 28 Mei 2023
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 196
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Ribuan masyarakat Kalbar peduli sehat tumpah ruah dalam rangka Jalan Sehat yang diselenggarakan Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA-PMII) yang masih berhubungan dengan pelaksanaan RAKERNAS II di Alun Alun Kapuas Pontianak, Sabtu (27/5/2023). Sebelum melepas peserta, Gubernur mengapresiasi warga Kalbar yang memiliki SDM dalam skala nasional pada pola pemerintahan dan mendapatkan […]

  • Tim Gabungan TNI POLRI dan BKSDA Cek Lokasi PETI di Kawasan Gunung Asuansang Sambas

    Tim Gabungan TNI POLRI dan BKSDA Cek Lokasi PETI di Kawasan Gunung Asuansang Sambas

    • calendar_month Jumat, 28 Jun 2024
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 178
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Tim gabungan yang terdiri dari Polisi, TNI, dan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) mengecek lokasi yang diduga sebagai tempat Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di kawasan taman wisata alam Gunung Asuansang, Desa Sungai Bening, Kecamatan Sajingan Besar, Kabupaten Sambas, Kalbar, pada Kamis, 27 Juni 2024. Kapolres Sambas, AKBP Sugiyatmo, melalui Kapolsek […]

  • Komitmen Penguatan Urusan Sosial

    Komitmen Penguatan Urusan Sosial

    • calendar_month Selasa, 20 Agt 2024
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 200
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Panitia Khusus DPRD Kabupaten Sambas mengemukakan pemisahan urusan Sosial untuk berdiri sendiri telah menjadi perhatian serius. Dikatakan Lerry Kurniawan Figo, Ketua Panitia Khusus II yang membahas Raperda tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Kabupaten Sambas Nomor 4 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah, urgensi urusan pokok tugas dan fungsi Sosial di […]

expand_less