Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » KALBAR » Edarkan Sabu, Kakek 62 Tahun Ditangkap Satresnarkoba Polres Sambas

Edarkan Sabu, Kakek 62 Tahun Ditangkap Satresnarkoba Polres Sambas

  • account_circle Admin Seputar Kalbar
  • calendar_month Jumat, 9 Jun 2023
  • visibility 250
  • comment 0 komentar

Seputar Kalbar – Seorang kakek berinisial H alias Acong (62) ditangkap polisi lantaran diduga mengedarkan Narkotika jenis Sabu dengan jumlah kurang lebih 15 gram.

Tersangka H ditangkap saat berada dirumah kediamannya di Dusun Selindung, Desa Twi Mentibar, Kecamatan Selakau, Kabupaten Sambas, Rabu (07/06/2023).

Kasat Narkoba Polres Sambas, IPTU Eddy Setyawan membenarkan adanya kasus tersebut. “Ya benar, kami melakukan penangkapan seorang pelaku berinisial H di sebuah rumah di Kecamatan Selakau,” katanya.

Ia menjelaskan pada saat dilakukan penangkapan pertama, pihaknya menemukan barang bukti sebanyak kurang lebih 3 gram sabu.

Usai berhasil ditangkap dan dimintai keterangan lebih lanjut terhadap tersangka H, lanjut Kasat, pihaknya kembali melakukan penggeledahan yang kedua kalinya di rumah yang sama dan didapati kembali barang bukti dengan jumlah sekitar 12 gram Narkotika jenis Sabu yang sudah terbungkus plastik klip transparan.

Ia menambahkan, dari hasil penggeledahan dengan dilihat oleh saksi-saksi diperoleh hasil, telah ditemukan 1 unit timbangan digital merk Camry ISO 9001 yang berada di atas plafon kamar depan rumah kontrakkan tersangka.

“Saat ditemukan timbangan digital tersebut diletakkan di dalam sebuah wadah plastik berwarna putih dengan tutup berwarna merah (bekas tempat tisue) dan didalamnya terdapat timbangan digital tersebut beserta 10 (sepuluh) bungkus plastik klip transparan dan sedotan plastik yang dipotong kemudian dibentuk sedemikian rupa diduga digunakan sebagai sendok takar,”  ujar Kasat Narkoba.

Tak sampai disitu, Penggeledahan juga dilanjutkan di area lantai papan rumah kontrakan milik tersangka.

Setelah dilakukan pembongkaran terhadap papan lantai di ruang tamu rumah kontrakan tersangka, Kasat Narkoba kembali mengungkapkan pihaknya menemukan 1 kantong plastik berwarna hitam di lantai papan ruang tamu rumah kontrakan tersangka dan setelah dibuka ditemukan 11 (sebelas) plastik klip transparan yang berisi diduga narkotika jenis sabu terbungkus rapi dengan dibungkus menggunakan kertas alumunium voil, kemudian dibungkus dengan menggunakan kain dan terakhir dengan menggunakan plastik hitam.

“Jadi untuk jumlah total barang bukti yang kita kantongi dari penggeledahan dirumah pelaku kurang lebih sekitar 15 gram sabu,” tutur Kasat Narkoba.

Hingga saat ini tersangka beserta barang bukti sudah diamankan di Mapolres Sambas. “Untuk tersangka kita kenakan pasal 112 Undang-undang tentang Narkotika dengan ancaman maksimal 20 tahun penjara,” tutupnya. (***)

  • Penulis: Admin Seputar Kalbar

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Serahkan Berkas DCT Legislatif ke KPU, Ini Harapan Gerindra Sambas

    Serahkan Berkas DCT Legislatif ke KPU, Ini Harapan Gerindra Sambas

    • calendar_month Rabu, 4 Okt 2023
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 207
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – DPC Partai Gerindra Kabupaten Sambas menyerahkan berkas pengajuan rancangan Daftar Calon Tetap (DCT) legislatif ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sambas, Selasa (03/10/2023) malam. Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Sambas Anwari, Anggota Fraksi Gerindra DPRD Sambas Bui Kiong beserta pengurus DPC Partai Gerindra. Saat tiba di KPU, tampak […]

  • Seorang Oknum Guru Ngaji di Kecamatan Tangaran Cabuli Muridnya Sendiri

    Seorang Oknum Guru Ngaji di Kecamatan Tangaran Cabuli Muridnya Sendiri

    • calendar_month Selasa, 25 Jun 2024
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 414
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – S alias D (59), Seorang oknum guru ngaji di Kecamatan Tangaran, Kabupaten Sambas ditangkap Polisi, lantaran diduga melakukan tindak pidana pencabulan terhadap anak dibawah umur kepada muridnya sendiri. Kapolres melalui Kasat Reskrim Polres Sambas, AKP Rahmad Kartono saat dikonfirmasi awak media membenarkan adanya kasus tersebut. Pelaku ditangkap pada Senin (24/06/2024) di rumah […]

  • Optimasi Lahan Dalam Menunjang Ketahanan Pangan Bagi Masyarakat

    Optimasi Lahan Dalam Menunjang Ketahanan Pangan Bagi Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 8 Jun 2024
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 230
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Sektor pertanian mempunyai peranan yang sangat penting dalam membangun perekonomian nasional termasuk perekonomian daerah, karena sektor pertanian berfungsi sebagai penyedia bahan pangan untuk ketahanan pangan masyarakat, sumber bioenergi, sebagai instrumen pengentasan kemiskinan, penyedia lapangan kerja, serta sumber pendapatan masyarakat. Penyediaan pangan berkualitas, sehat dan bernilai gizi tinggi yang dihasilkan dari sektor pertanian […]

  • Kondisi SDN 44 Segarau Parit Memprihatinkan, Ferdinan Minta Disdik Perhatikan Bangunan Sekolah

    Kondisi SDN 44 Segarau Parit Memprihatinkan, Ferdinan Minta Disdik Perhatikan Bangunan Sekolah

    • calendar_month Kamis, 13 Jun 2024
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 154
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sambas, Ferdinan Syolihin, meninjau kondisi ruang kelas SDN 44 Segarau Parit, Kecamatan Tebas yang kondisinya cukup memperihatinkan, Kamis (13/06/2024). Perbaikan SD Negeri 44 Segarau Parit, terakhir dilakukan tahun 2006 dan saat ini perlu ditinjau ulang dari dinas terkait. Ruang kelas yang berlantai kan papan tersebut sudah banyak yang […]

  • Pemcam Tangaran Bentuk Tim Safari Ramadhan 1446 H

    Pemcam Tangaran Bentuk Tim Safari Ramadhan 1446 H

    • calendar_month Kamis, 27 Feb 2025
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 215
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Pemerintah Kecamatan Tangaran telah membentuk Tim dalam rangka memeriahkan Ramadhan 1446 Hijriah. Camat Tangaran, H Suhut Firmansyah SSos MSi mengatakan Ramadhan tahun ini, Pemerintah Kecamatan telah mengagendakan kegiatan Safari Ramadhan. Guna mendukung kelancaran kegiatan Safari itu, kata Camat telah dilakukan pembentukan Tim Ramadhan 1446 Hijriah tingkat Kecamatan Tangaran. Yakni sesuai Keputusan Camat […]

  • Karang Taruna Sajingan Besar Inisiator Deklarasi Pilkada Damai dan Sosialisasi Pilkada 2024

    Karang Taruna Sajingan Besar Inisiator Deklarasi Pilkada Damai dan Sosialisasi Pilkada 2024

    • calendar_month Kamis, 19 Sep 2024
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Karang Taruna Kecamatan Sajingan Besar dan Forum Perbatasan Provinsi Kalbar menginisiator deklarasi Pilkada damai dan sosialisasi Pilkada 2024 yang bertempat di Wisma Indonesia PLBN Aruk pada Rabu, 18 September 2024. Kegiatan tersebut mengusung tema Melalui Sosialisasi Pemilihaan Kepala Daerah Serentak tahun 2024, Kita Tingkatkan Partisipasi Pemilih serta Terciptanya Kamtibmas yang Aman dan […]

expand_less