Breaking News
light_mode
Beranda » KRIMINAL » Tim Srigala Gunung Gajah Tangkap Pelaku Curanmor di Pemangkat

Tim Srigala Gunung Gajah Tangkap Pelaku Curanmor di Pemangkat

  • account_circle Admin Seputar Kalbar
  • calendar_month Rabu, 6 Nov 2024
  • visibility 146
  • comment 0 komentar
Seputar Kalbar – Tim Srigala Gunung Gajah Polsek Pemangkat berhasil meringkus seorang pelaku tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Pelaku berinisial R alias Rian (26), warga Desa Penjajap, Kecamatan Pemangkat, Kabupaten Sambas.

Kapolres melalui Kapolsek Pemangkat, AKP Ambril membenarkan adanya penangkapan tersebut. Yang berawal adanya laporan korban yang merupakan pemilik sepeda motor tersebut. “Benar, pelaku saat ini sudah kita tahan di Mapolsek Pemangkat,” katanya.

Ia menjelaskan kejadian ini bermula pada Senin, (04/11/2024) ketika pelapor memarkirkan sepeda motor miliknya di teras sebuah rumah yang beralamat di Jalan Sosial Perum Penjajap. Dengan berjalannya waktu, tiba-tiba motor yang di parkirnya sudah tidak ada alias raib di gondol maling.

Usai melihat sepeda motor miliknya yang sudah raib diparkiran tersebut, pelapor tiba-tiba melihat adanya seorang laki-laki dengan menggunakan switer warna putih, celana pendek dan baju kaos hendak menyeret sebuah sepeda motor tepatnya di Gang Muslimin, Desa Penjajap, Kecamatan Pemangkat Kabupaten Sambas.

Pada saat pelapor menghampirinya, lanjutnya, laki-laki tersebut langsung melarikan diri dan setelah dilakukan pengecekan ternyata motor tersebut adalah miliknya.

Atas peristiwa itu, korban langsung melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Pemangkat untuk ditindaklanjuti.

Dihari itu juga, pelaku berhasil ditangkap dan sudah mendekam disel tahanan Mapolsek Pemangkat. Pelaku juga dikenakan pasal 363 KUHP dengan ancaman kurungan lima tahun penjara. ***

  • Penulis: Admin Seputar Kalbar

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sekda Harisson Dukung “Gema Emas 2045” Jadi Program Nasional

    Sekda Harisson Dukung “Gema Emas 2045” Jadi Program Nasional

    • calendar_month Rabu, 2 Jul 2025
    • account_circle Riki
    • visibility 46
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar (PONTIANAK) – Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, menunjukkan dukungan penuhnya terhadap inisiatif Gerakan Pemuda Sehat Menuju Indonesia Emas 2045 (Gema Emas 2045) yang digagas oleh Windy Prihastari. Dukungan ini disampaikan Harisson saat menghadiri Seminar Rancangan Proyek Perubahan Peserta PKN Tk. I Angkatan LXII Tahun 2025 secara virtual di Ruang Audio Visual Kantor […]

  • Tangaran Usulkan Prioritas untuk 2026

    Tangaran Usulkan Prioritas untuk 2026

    • calendar_month Kamis, 13 Feb 2025
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 408
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Suhut Firmansyah SSos MSi Camat Tangaran mengatakan pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Sambas tahun 2026 di Kecamatan Tangaran, Rabu (12/2) beberapa isu strategis Kecamatan. Camat mengatakan, beberapa kondisi atau aspek yang masih perlu mendapatkan perhatian bersama semua pemangku kepentingan. Diantaranya kondisi Tangaran yang menjadi daerah langganan banjir. […]

  • PLTS Gaia Bumi Raya City Mall Diresmikan

    PLTS Gaia Bumi Raya City Mall Diresmikan

    • calendar_month Kamis, 26 Okt 2023
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 235
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Drs. Ignasius IK, menghadiri peresmian dan diskusi panel Pemanfaatan Listrik Tenaga Surya (PLTS) di Gaia Bumi Raya City Mall, Rabu (25/10/2023). Gaia Bumi Raya City Mall adalah pusat perbelanjaan pertama di pulau Kalimantan mengusung konsep ramah lingkungan serta berbagai inisiatif hijau, termasuk Stasiun Pengisian […]

  • Sinergi TNI-Polri, Kodim 1208/Sambas Berikan Kejutan Nasi Tumpeng di HUT Bhayangkara ke-79

    Sinergi TNI-Polri, Kodim 1208/Sambas Berikan Kejutan Nasi Tumpeng di HUT Bhayangkara ke-79

    • calendar_month Rabu, 2 Jul 2025
    • account_circle Ainu
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar (SAMBAS) – Kodim 1208/Sambas memberikan kejutan kepada Polres Sambas berupa ucapan selamat dan nasi tumpeng dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 Tahun 2025. Kegiatan berlangsung hangat dan penuh keakraban di halaman Mapolres Sambas pada Selasa, 1 Juli 2025. Rombongan Kodim 1208/Sambas dipimpin oleh Pasilog Kapten Inf Aris Yudiyana dan diterima […]

  • Bocah 6 Tahun Diduga Tenggelam di Sungai Sebawi Sambas

    Bocah 6 Tahun Diduga Tenggelam di Sungai Sebawi Sambas

    • calendar_month Sabtu, 30 Mar 2024
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 176
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar – Seorang bocah dilaporkan hilang terseret arus di perairan sungai Desa Sebawi, Kecamatan Sebawi, Kabupaten Sambas, pada Sabtu (30/04/2024) siang. Saat ini petugas SAR gabungan melakukan pencarian terhadap korban. Komandan Pos Basarnas Sintete, Zulhijah mengatakan bahwa pihaknya mendapatkan informasi adanya seorang anak berusia 6 tahun yang diduga tenggelam di perairan sungai Sebawi. Diketahui, […]

  • Wakil Menteri ESDM Pastikan Ketersediaan Energi di Kalimantan Barat Aman

    Wakil Menteri ESDM Pastikan Ketersediaan Energi di Kalimantan Barat Aman

    • calendar_month Minggu, 23 Mar 2025
    • account_circle Admin Seputar Kalbar
    • visibility 179
    • 0Komentar

    Seputar Kalbar (PONTIANAK) – Wakil Menteri ESDM Yuliot Tanjung memastikan ketersediaan energi di Kalimantan Barat aman dan stabil sepanjang bulan suci Ramadan dan menjelang Idul Fitri 2025. Yuliot melakukan pengecekan secara langsung di Kalimantan Barat untuk memastikan ketersediaan BBM, LPG, dan pasokan listrik. Ia ingin memastikan bahwa ketersediaan energi di daerah tersebut cukup untuk memenuhi […]

expand_less