Breaking News
light_mode
Beranda » KALBAR » Wabup Sambas Hadiri Halal Bi Halal di Kecamatan Subah

Wabup Sambas Hadiri Halal Bi Halal di Kecamatan Subah

  • account_circle Admin Seputar Kalbar
  • calendar_month Kamis, 11 Mei 2023
  • comment 0 komentar

Seputar Kalbar – Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi menghadiri acara Halal bi halal di Mesjid Al-Hidayah Desa Balai Gemuruh Kecamatan Subah, Kamis (11/05/2023).

Kedatangan Wakil Bupati Sambas disambut antusias oleh masyarakat dan anak-anak di kecamatan subah dari berbagai unsur.

Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi dalam sambutannya memberikan apresiasinya kepada masyarakat Kecamatan Subah karena menjadi kecamatan yang sangat harmonis dan terus bersatu ditengah perbedaan agama.

“Ini cerminan Indonesia mini, disini kita harmonis sekali dengan adanya perwakilan dari agama-agama lain dalam acara ini, dan ini merupakan kondisi yang baik karena hari ini luar biasa sekali tantangan kita, disintegrasi tetap ada ancamannya, tapi Subah ini menunjukkan bahwa kita bisa bersatu terus, ukhuwahnya bisa terus berjalan,” ucapnya.

Acara Halal bi halal diisi dengan tausiyah yang disampaikan oleh Rektor IAIS Sambas, Dr. H. Arnadi. (***)

  • Penulis: Admin Seputar Kalbar
expand_less